Pages

Labels

Tuesday 23 July 2013

Tips memilih kaos atau T-shirt


Kaos atau T-shirt merupakan salah satu fashion yang mungkin sering kita kenakan baik di kegiatan sehari-hari ataupun kegiatan lainnya. Dikarenakan kaos atau T-shirt merupakan fashion yang casual atau sederhana tetapi memiliki tingkat kenyamanan yang cocok untuk kebanyakan orang. Tetapi banyak orang yang salah memilih kaos atau T-shirt
Umumnya kesalahan dalam memilih kaos atau T-shirt adalah kebesaran dan memiliki lubang kepala yang terlalu sempit itu mengakibatkan penampilan anda tidak bagus dan membuat anda tidak nyaman dikarena anda juga tercekik karena lubang kaos yang terlalu sempit. 
Berikut tips memilih kaos atau T-shirt untuk anda:
Lingkar leher
Perlu diperhatikan untuk lingkar leher di kaos anda. Jangan memilih lingkar leher pada kaos yang terlalu sempit dikarenakan itu akan menggangu kenyamanan anda dalam berpenampilan.
Bahu
Pastikan jahitan yang ada di bahu anda tersebut tidak terlalu menurun ke bawah karena itu akan terlihat kebesaran. Umumnya pria tidak mempedulikan hal ini di karenakan mereka hanya sudah nyaman dengan memakai kaos yang kebesaran tersebut. Pria-pria tersebut umumnya tidak peduli akan penampilan mereka sehingga mereka tidak terlihat menarik di mata orang lain.
Lengan
Untuk lengan umumnya pria memakai yang longgar ukurannya sekitar 1 jengkal tetapi disini tergantung gaya anda/ kesukaan. Ada juga yang menyukai dengan lengan yang ketat atau skinny itu terserah anda. Tergantung kenyamanan anda berpenampilan tetapi tetap stylish
Panjang kaos
Jika anda bukan seorang rapper sebaiknya anda harus memperhatikan panjang kaos anda agar tidak terlihat aneh.biasanya panjang kaos atau T-shirt anda harus menutupi setengah dari ikat pinggang anda.
Untuk anda yang senang dengan belanja online tentunya akan sulit dikarenakan tidak bisa mencocokan kaos atau T-shirt anda. Jika anda belanja online anda harus menanyakan detail kaos yang ingin anda beli kepada penjual online.lalu tanyakan jika barang tidak cocok ukuran apa bisa di retur atau tidak. Di www.lemarisepatuonline.com anda bisa menanyakan detail tentang produk yang anda beli dan kami melayanan layanan retur atau dikembalikan

Sekian tips memilih kaos atau T-shirt dari saya semoga bermanfaat J

0 comments:

Post a Comment